Penyakit menular Coronavirus (COVID19) merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus Corona (COVID19). Jika seseorang terkena virus COVID19, orang tersebut akan mengalami gangguan sistem pernafasan ringan sampai menegah dan pada umumnya dapat sembuh dengan sendirinya dengan sistem kekebalan tubuh, akan tetapi kondisi ini dapat memperburuk keadaan seseorang yang memiliki riwayat penyakit kardiovaskular seperti penyakit jantung, diabetes, kanker, dan yang sejenisnya.
(ecdc.europa.eu) |
(Paduan keselamatan dari COVID19 untuk lansia) |
Apa saja gejala COVID19?
Gejala yang muncul pada penderita sejauh ini berbeda-beda, mulai dari gangguan pernafasan ringan sampai menengah, namun pada orang lanjut usia, hal ini menjadi lebih berbahaya. Gejala yang umum ditemui adalah sebagai berikut:
- Demam tinggi (lebih dari 37 derajat Celcius)
- Batuk kering (tidak berdahak)
- Badan terasa letih dan lesu
- Tenggorokan kering (sakit tenggorokan)
- Sesak nafas (indikasi cukup parah)
- Diare, mual, maupun hidung berair (beberapa kasus tertentu)
(Gejala virus COVID19) |
Apakah sudah ditemukan obat untuk COVID19?
Sampai saat ini belum ditemukan obat khusus untuk COVID19, akan tetapi beberapa ilmuwan telah melakukan penelitian untuk mengembangkan vaksin dan obat yang efektif melawan virus COVID19 sejak virus ini menjadi suatu wabah. Namun dengan menerapkan gaya hidup yang sehat, dapat dilakukan pencegahan terhadap virus COVID19
Bagaimana pencegahan virus COVID19?
(Anjuran pencegahan Coronavirus) |
- Cuci tangan menggunakan air dan sabun secara berkala, atau gunakan alkohol pembersih (dalam keadan darurat saja)
- Hindari menyentuh bagian wajah
- Patuhi etika batuk dan bersin, tutup mulut dan hidung menggunakan tissue maupun tangan yan bersih, menghadap ke bawah atau tempat yang tidak banyak orang
- Jaga jarak minimal 1 meter dengan orang lain (selain keluarga)
- Tetap tinggal di rumah jika tidak ada kepentingan mendesak
- Hindari acara perkumpulan yang melibatkan banyak orang dalam satu area tertutup
- Konsumsi makan sehat dan vitamin bila perlu
(Anjuran pencegahan Coronavirus) |
(Sebaran COVID19 di Indonesia per 03 April 2020) |
WHO menetapkan status pandemi atas penyebaran virus COVID19 yang menyebar dengan sangat cepat dan sangat luas dari orang ke orang, ke berbagai negara di seluruh dunia, mulai dari penyebaran pertama kalinya di Wuhan, Tiongkok, pada akhir Desember 2019. Hal ini tentu menjadi perhatian khusus bagi seluruh umat manusia di seluruh dunia untuk dapat berperan sebaik mungkin sesuai kemampuan masing-masing. Beberapa hal yang dapat kita lakukan di tengah pandemi COVID19 adalah:
- Menerapkan gaya hidup sehat untuk mencegah penyebaran COVID19
- Menerapkan physical distancing yaitu menghindari perkumpulan dengan orang-orang dalam jumlah banyak
- Mengikuti informasi kesehatan terbaru dari pihak yang dapat dipercaya seperti WHO (https://www.who.int/health-topics/coronavirus), informasi resmi dari pemerintah (https://www.covid19.go.id/situasi-virus-corona/)
- Mengurangi aktivitas keluar rumah yang bukan merupakan prioritas
- Menggunakan masker kain (dengan tambahan filter tissue) apabila keluar rumah
- Mencuci tangan dan tidak melakukan kontak langsung dengan keluarga sepulang dari bepergian
- Tidak panik dan menimbun berbagai kebutuhan pangan pokok maupun penimbunan alat-alat kesehatan dalam jumlah banyak
- Tidak berpergian ke daerah yang menjadi pusat penyebaran virus COVID19 atau jika kembali dari daerah tersebut, melakukan prosedur sel-isolation selama 14 hari dan melaporkan diri kepada perangkat desa wilayah tempat tinggal
- Menghubungi tenaga medis terpercaya jika merasa mengalami gejala virus COVID19 dan mengikuti anjuran dokter
- Tidak mengucilkan tenaga medis maupun pasien positif, PDP, dan ODP di sekitar wilayah tempat tinggal melainkan memberikan dukungan sesuai kemampuan
(Anjuran pencegahan Coronavirus) |
Kebijakan POJATEK menghadapi kasus penyebaran COVID19
Menghadapi kasus penyebaran COVID19, Pokoh Jaya Teknik (POJATEK) menerapkan beberapa kebijakan untuk dapat melayani masyarakat, sesuai dengan prosedur kesehatan dan himbauan yang disarankan, yaitu:
- POJATEK beroperasi secara terbatas, mulai dari tanggal 30 Maret 2020 - 12 April 2020 dengan jam buka operasional Senin-Sabtu jam 08:30-15:30 WIB, istirahat jam 12:00-13:00 WIB (Minggu dan Tanggal Merah Libur) di luar jam tersebut harap menghubungi kontak kami di (085643366644) untuk ketersediaanya
- POJATEK tidak menyediakan layanan servis atau tidak menerima servis mesin, alat-alat teknik dalam bentuk apapun sampai pada akhir bulan Mei 2020
- Pelanggan dapat memarkir kendaraan di sebelah selatan pada area yang telah tersedia dan mencuci tangan dengan sabun di keran depan, sebelum melakukan transaksi
- Pelanggan yang merasa kurang sehat dapat mengenakan masker maupun slayer penutup saat melakukan transaksi, menerapkan etika batuk dan bersin. Apabila pelu, transaksi dapat diwakilkan, dengan catatan administrasi telah selesai
- Untuk mempersingkat waktu transaksi, pelanggan dapat melakukan booking melalui SMS/Telepon/WhatsApp ke nomor (08543366644) mencakup kebutuhan unit, durasi sewa, biaya sewa, waktu pengambilan unit, dsb. Untuk kemudian melakukan pembayaran via transfer ke nomor rekening POJATEK, transaksi di tempat dilayani tunai (usahakan uang pas) dan debit
- Alat POJATEK yang disewa adalah dalam keadaan baik dan bersih, untuk itu mohon dikembalikan dalam keadaan bersih dan lengkap (dengan kelengkapan tambahan jika ada). Mari kita jaga kebersihan dan kesehatan bersama.
(Kebijakan POJATEK (1)) |
(Kebijakan POJATEK (2)) |
(Kebijakan POJATEK (3)) |
Dengan menjaga kebersihan dan menerapkan pola hidup sehat, kita turut berperan dalam upaya pencegahan virus COVID19. Mari kita terus berdoa agar pandemi virus COVID19 ini segera berakhir dan kiranya kita semua dalam perlindungan Allah.
Pokoh Jaya Teknik (POJATEK) menyewakan berbagai macam alat-alat teknik dan konstruksi yang sesuai dengan berbagai kebutuhan anda, dengan perfoma yang baik dan harga yang terjangkau. Kunjungi kami di www.pokohjayateknik.com atau ikuti media sosial kami di Facebook, Twitter, Instagram dengan nama “Pokoh Jaya Teknik” untuk informasi - informasi menarik lainnya terkait diskon harga dan promosi atau Google Map “Pokoh Jaya Teknik” untuk mengunjungi kami di lokasi. Hubungi 085643366644 untuk informasi lebih lanjut dengan response yang lebih cepat.
Pokoh Jaya Teknik (POJATEK) – Help Your Work!
Sumber artikel:
World Health Organization (https://www.who.int/health-topics/coronavirus)
Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 (https://www.covid19.go.id)
Yogyakarta Tanggap Corona (https://corona.jogjaprov.go.id/)
SehatQ (https://www.sehatq.com/artikel/covid-19-ditetapkan-sebagai-pandemi-apa-artinya)
Comments
Post a Comment